PMII Karimun Buka Bimbel Gratis Bagi Pelajar SD dan SMP


Pengurus Cabang PMII (Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia) Kabupaten Karimun membuka praktek bimbingan belajar secara gratis untuk murid Sekolah Dasar (SD) dan pelajar Sekolah Menengah Pertama (SMP).

Tepatnya di Jalan Lubuk Semut Raya Nomor 12 (Sekretariat PMII Karimun) bimbingan belajar gratis ini dilakukan. Menurut Ketua kegiatan bimbingan belajar PMII Kabupaten Karimun Septian Hamzah. Bimbel ini sebagai bentuk kepedulian kami (Pengururs Cabang PMII Kab. Karimun) terhadap pendidikan di Kabupaten Karimun.

Septian Hamzah menambahkan, Selain bentuk kepedulian mereka terhadap dunia pendidikan, kegiatan belajar mengajar ini juga sebagai bentuk tanggung jawab kami atas ilmu yang telah di dapat semasa menjalani pendidikan di bangku perkuliahan.

Dimulai sejak 7 April 2016 lalu, Septian Hamzah mengatakan bahwa ada sebanyak 30 anak didik yang telah mengikuti mimbingan belajar tersebut. Sedangkan untuk waktu belajarnya dimulai dari hari Senin sampai dengan hari Jumat, dimulai dari pukul 20.00 WIB hingga pukul 21.00 WIB. Selain itu, Kegiatan ini juga sebagai wujud partisipasi PMII terhadap dunia pendidikan.

“Kegiatan ini memang dilakukan dan bahkan bisa dikatakan wajib, karena konsep fikir PMII yang mengatakan bahwa kader maupun anggota PMII harus bisa mempertanggung-jawabkan ilmunya dan memberikan kontribusi yang positif, agar ilmu yang dimiliki menjadi ilmu yang barokah,” ujarnya.

Ketua PC PMII Kabupaten Karimun, Parizal mengatakan, kegiatan bimbingan belajar sebagai bentuk kepedulian PMII Karimun terhadap pendidikan di Indonesia, khususnya di Bumi Berazam (Kabupaten Karimun) ini.

“Meskipun kegiatan ini bersifat sederhana tapi ini merupakan bagian dari tanggung jawab kader PMII di sini (Karimun), bagaimana ilmu yang dimiliki bisa menjadi Ilmu yang bermanfaat dan barokah,” ujar Parizal.
Previous
Next Post »
0 Komentar